Cara menghapus akun Telegram permanen sebenarnya sangat mudah untuk dilakukan. Namun sebelum menghapusnya, pastikan Anda mengetahui terkait risiko jika akun sudah terhapus secara permanen, misalnya seperti kehilangan data dan sebagainya.

Dalam beberapa kasus, menghapus akun Telegram secara permanen ini banyak dibutuhkan ketika akun sedang di hack atau masalah lainnya. Lantas, bagaimana cara hapus akun Telegram Android? Yuk, simak!

Cara Hapus Akun Telegram Permanen

Bagi Anda yang penasaran apakah bisa menghapus akun Telegram permanen? tentu saja bisa. Bahkan Anda bisa melakukannya melalui beberapa perangkat, seperti Android, iOS, PC, dan website

Namun penting diingat bahwa dengan menghapus Telegram juga akan berisiko kehilangan data pengguna. Jadi jika sudah dipastikan aman dan siap dihapus, berikut cara menghapus akun Telegram permanen yang bisa dicoba:

1. Cara Hapus Lewat Android

Cara menghapus akun Telegram tanpa menunggu yang pertama bisa melalui Android. Dengan menghapus lewat Android ini dinilai lebih simpel dan mudah untuk dilakukan. Adapun berbagai caranya, yakni sebagai berikut:

  • Buka aplikasi Telegram di Android Anda
  • Pastikan Anda sudah login di akun Telegram yang ingin dihapus
  • Klik ikon garis tiga di sebelah kiri atas
  • Klik opsi Setting > Privacy and Security
  • Klik Delete My Account > If Away For
  • Pilihlah durasi penghapusan untuk akun Anda
  • Selesai

Nantinya akun Anda sudah terhapus secara permanen. Dengan melakukan cara menghapus akun Telegram permanen ini maka otomatis akun Anda nonaktif sampai batas durasi yang sudah dipilih sebelumnya.

2. Cara Hapus Lewat iOS

Cara menghapus akun Telegram permanen di HP lewat iOS ini juga terbilang sangat sederhana untuk dilakukan. Hampir sama seperti cara menghapus lewat Android, namun bedanya adalah di iOS ini  Anda letak iconnya berbeda. Adapun cara menghapus akun Telegram secara permanen lewat iOS, yakni sebagai berikut:

  • Buka dan masuk ke akun Telegram Anda lewat iPhone
  • Klik Setting di bagian pojok kanan bawah layar
  • Pilih menu Privacy and Security > If Away For
  • Pilihlah durasi penghapusan akun Telegram
  • Selesai

3. Cara Hapus Lewat PC

Mengingat cara hapus akun Telegram Android dan iOS cenderung mudah dilakukan, namun Anda juga bisa menghapusnya melalui PC. Menghapus akun Telegram lewat PC menjadi cara terbaik dan juga simpel untuk dilakukan. 

Biasanya cara menghapus akun Telegram permanen lewat PC ini dilakukan apabila pengguna sudah tidak aktif dari perangkat ini. Adapun cara menghapusnya secara permanen, yakni:

  • Buka situs Telegram di PC atau laptop Anda
  • Login dengan menggunakan nomor telepon yang sudah terdaftar
  • Klik Next untuk langkah selanjutnya
  • Jika sudah berhasil login, maka pilih opsi Privacy and Security > Delete My Account
  • Lakukan konfirmasi dengan memberikan alasan penghapusan akun Telegram
  • Klik ‘Yes, Delete My Account’ jika Anda sudah mantap untuk menghapus akun tersebut
  • Selesai

Cara di atas bisa menjadi solusi bagi Anda yang ingin mengeetahui bagaimana cara menghapus akun Telegram yang di hack. Jadi cara menghapusnya tersebut dilakukan untuk menonaktifkan akun Telegram Anda agar tidak bisa digunakan. 

4. Cara Hapus Lewat Web

Cara terakhir menghapus akun Telegram secara permanen bisa melalui web. Pada cara ini juga tak kalah simpelnya dengan berbagai cara yang sudah dijelaskan sebelumnya. Adapun berikut cara hapus akun Telegram lewat web:

  • Buka browser atau peramban
  • Kunjungi laman Telegram Deactivation Page
  • Masukkan nomor telepon Anda yang sudah terdaftar di akun Telegram
  • Nantinya akan muncul kode konfirmasi
  • Masukkan kode konfirmasi sesuai dengan perintah
  • Klik opsi Delete Account, lalu ikuti instruksi yang muncul
  • Selesai

Jasa Digital Marketing Terpercaya

Setelah mengetahui berbagai cara menghapus akun Telegram secara permanen, masih terdapat beberapa platform yang bisa digunakan untuk mempromosikan suatu produk. Bagi Anda yang membutuhkan jasa digital marketing terpercaya, maka bisa menggunakan layanan Fuzzy Community.

Fuzzy Community membantu memenuhi kebutuhan pemasaran digital Anda melalui berbagai platform sosial media. Dengan layanan berkualitas, cepat, dan terpercaya, kami hadir sebagai solusi terbaik untuk masalah digital marketing Anda.

Nah, selain mengetahui cara menghapus akun Telegram permanen, bagi Anda yang membutuhkan jasa kami bisa langsung menghubungi kami lewat web resmi Fuzzy Community atau IG @fuzzy_community.